Panen sebaiknya dilakukan pada suhu yang tidak terlalu panas, pagi atau sore atau malam hari. Beberapa teknik panen yang biasa dilakuan pada usaha pembesara adalah:
1. Flow Trapping
Teknisnya adalah sebagai berikut:
o Turunkan air kolam sampai 2cm dan persembunyian dikeluarkan dari kolam,
o Tempatkan kotak penampung di sisi kolam, tempat aerator pada kotak penampung untuk mencegah kekurangan oksigen.
o Pasang papan dengan posisi seperti papan luncur, dari dasar kolam ke sisi kolam tepat di atas kotak penampung.
o Alirkan air pada papan tersebut
Naluri Lobster adalah mencari air segar, dia akan menuju air yang mengalir dari papan dan memanjatnya setelah sampai atas lobster akan jatuh ke kotak penampungan.
2. Perangkap Tikus
Teknik ini menggunakan perangkat tikus yang biasa digunakan di rumah, bagian pintu perangkapnya dig anti dengan corong.
Teknis adalah sebagai berikut:
o Sebelum panen LAT jang diberi makan
o Siapkan perangkap tikus yang telah dipasang umpan yang cukup untuk semua LAT
o Umpan yang digunakan adalah ikan atau keong mas
o Untuk menimbulkan aroma umpan dibakar dulu
Memanen dengan cara ini air kolom tidak perlu diturunkan.
No comments:
Post a Comment